ALUN-ALUN KALIBEJI SELESAI DIBANGUN
ALUN-ALUN KALIBEJI SELESAI DIBANGUN
kec-sempor.kebumenkab.go.id - KALIBEJI- Dalam informasi pemdes Kalibeji melalui Jurnalis Desanya, telah diselesaikannya pembangunan alun-alun dan kawasan joging track guna mendukung program mengolahragakan masyarakat dan kawasan terbuka hijau, hal tersebut ditandai dengan ceremonial peresmian pada minggu (8/11)
Peresmian yang dilakukan sederhana dengan adaptasi kebiasan baru, masyarakat Kalibeji sambut antusias kegiatan yang diisi dengan senam germas, pameran produk Kalibeji melalui BUMDes serta kegiatan lainnya
Alun-Alun Kalibeji Sebagai Ruang Terbuka Publik
Alun-alun yang berpusat di lapangan Desa, tepatnya di daerah perdukuhan Krinjing, keberadaannya memang sengaja dibangun sebagai ruang terbuka publik maupun tempat olah raga masyarakat
Dalam sambutannya Adman selaku kepala Desa mengakui masih banyak kekurangan fasilitas pendukung lainnya, tapi kekurangan sarana pendukung tersebut akan kami lengkapi sambil berjalan, misalnya penyediaan tempat sampah. Ditambahkan Adman, sedianya pemdes akan membangun lapangan olahraga dalam ruangan seperti peruntukan futsal, akan tetapi hal tersebut ditangguhkan pelaksanaanya akibat adanya rasionalisasi anggaran dampak Covid-19, ujarnya
Perwakilan Kecamatan Sempor hadir pada kesempatan tersebut diwakili Ariyatun, BA selaku Sekretaris Camat, dalam pidatonya beliau menyampaikan apresiasi langkah Desa Kalibeji atas terselesaikannya pembangunan alun-alun Desa, beliau berpesan agar sarana publik ini keberadannya harus kita jaga, agar kemanfaatannya bisa digunakan untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan."ujarnya- red.(alfi)