Pembinaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Se-Kecamatan Sempor
Pembinaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Se-Kecamatan Sempor
Rabu, 27 Juli 2022 telah diselenggarakan kegiatan pembinaan satuan perlindungan masyarakat (satlinmas) desa se-Kecamatan Sempor yang bertempat di Pendopo Kecamatan Sempor. Turut hadir dalam acara tersebut forkompimcam, perwakilan satuan polisi pamong praja Kabupaten Kebumen, dan anggota linmas desa se-Kecamatan Sempor (perwakilan 3 orang linmas dari setiap desa).
Tujuan diadakannya kegiatan pembinaan satuan perlindungan masyarakat (satlinmas) tersebut adalah untuk mengoptimalkan tugas dan fungsi linmas dalam penanggulangan bencana serta menjaga keamanan, ketenteraman, dan ketertiban masyarakat di lingkungan desa masing-masing.
Kegiatan diawali dengan pembukaan pembinaan satuan perlindungan masyarakat (satlinmas) desa oleh Sekretaris Camat (Bapak M. Lathif S.E, M.Si.). Kemudian dilanjutkan dengan pengisian materi oleh narasumber dari satuan polisi pamong praja Kabupaten Kebumen, polsek Sempor, dan koramil Sempor. Selain penyampian materi secara teoritis oleh narasumber, peserta pembinaan juga dibekali dengan materi praktik pelatihan PBB (Peraturan Baris Berbaris). Untuk memperdalam materi pembinaan, diadakan sesi tanya jawab di akhir acara pembinaan. Acara berjalan dengan lancar. Terimakasih.